TANGERANG – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang, Mad Romli-Irvansyah resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), pada Kamis 29 Agustus 2024.
Bertolak dari kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) partai Golkar Kabupaten Tangerang menaiki mobil komando, pasangan bakal calon Bupati Tangerang tersebut dikawal ribuan pendukungnya, yang berjalan kaki menuju kantor KPU.
Ribuan pendukung pasangan calon Bupati Tangerang tersebut melakukan long march, sembari terus meneriakkan yel-yel Mad Romli Bupati hingga sampai di kantor KPU.
Sementara dalam jumpa pers usai melakukan pendaftaran, Mad Romli mengucapkan rasa terimakasihnya kepada para partai, serta pendukung yang telah mendampinginya dalam kesempatan tersebut.
Dimana seperti diketahui, sejumlah partai yang ikut mendukung pencalonan pasangan calon Bupati Tangerang Mad Romli-Irvansyah, diantaranya PDIP Perjuangan, Demokrat, PPP, Partai Buruh serta PKN.
“Perlu saya sampaikan, hari ini saya mendaftar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati ke KPU beserta dukungan partai politik, Alhamdulillah dokumen yang diserahkan lengkap” ungkap Mad Romli kepada awak media.
Ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang itu menuturkan, bahwa dalam pendaftaran tersebut dirinya memang tidak diusung oleh partai Golkar.
Namun demikian, ia menegaskan bahwa langkah yang diambilnya tersebut telah mendapatkan izin dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar.
“Hari ini saya daftar ke KPU dengan partai pengusung bukan Golkar, saya sudah izin ke DPP untuk ikut berkontestasi Alhamdulillah diizinkan” katanya.
Wakil Bupati Tangerang pada era Ahmed Zaki Iskandar itu menganggap, partai Golkar yang tidak mengusung dirinya padahal merupakan ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang, merupakan sebuah dinamika politik.
Apalagi kata dia, fenomena ini terjadi bukan hanya di Kabupaten Tangerang saja melainkan secara nasional.
Ia juga menegaskan, bahwa dirinya telah bertemu secara langsung dengan Ketua Umum Partai Golkar yang baru, Bahlil Lahadalia perihal langkah politik yang diambilnya.
“Kalau enggak begini bukan politik, saya sudah ketemu dengan Ketum baru. Regulasi ini luar biasa bukan hanya Kabupaten Tangerang ini seluruh Indonesia” tegas pria yang disapa H. Ombi itu.
Reporter : Adit
“Tidak ada masalah dengan saya daftar, karena sudah izin DPP Golkar” tandasnya.
Tinggalkan Balasan