EMBARAN.CO — Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah langsung meninjau lokasi banjir di Perumahan Mustika, Desa Pasir Nangka dan Desa Matagara Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, usai melaksanakan serah terima jabatan (Sertijab) pada Rabu, 5 Maret 2025.
Intan mengungkapkan bahwa berdasarkan laporan yang ia terima, banjir di lokasi tersebut memberikan dampak terhadap total 450 orang, hingga menyebabkan 100 warga harus mengungsi.
Banjir ini lanjutnya, terjadi di luar prediksi karena air naik ke permukaan padahal tidak sedang diguyur hujan.
“Hari ini kita meninjau banjir yang kebetulan diluar prediksi karena sedang tidak hujan tapi air naik sehingga banjir,” kata Intan kepada awak media di lokasi.
Wakil Bupati perempuan pertama di Kabupaten Tangerang itu pun menegaskan, bahwa pihak pemerintah akan berupaya mencari solusi guna menangani bencana banjir yang melanda Kecamatan Tigaraksa.
Terutama lanjut dia, dirinya akan berkoordinasi dengan dinas teknis terkait mulai dari Dinas Pekerjaan Umum (PU), Bina Marga dan Sumber Daya Air dan Provinsi Banten.
“Kita sedang berusaha untuk mengirim bantuan kepada warga yang terdampak banjir, terutama untuk kebutuhan buka puasa dan sahur,” kata Intan.
Dirinya juga mengajak relawan, untuk membantu membangun dapur umum di lokasi banjir. “Kita ingin memastikan bahwa warga yang terdampak banjir dapat menikmati makanan yang segar dan enak,” katanya.
Sementara itu Camat Tigaraksa Cucu Abdurrosyied, mengatakan bahwa banjir di wilayah Kecamatan Tigaraksa ini telah menyebabkan beberapa akses jalan terputus, karena banjir yang sangat dalam. Dimana titik terdalam bahkan hampir mencapai satu meter.
“Kita sedang berupaya bersama Forkopimcam dan BPBD Kabupaten Tangerang untuk membantu masyarakat yang terdampak, untuk melaksanakan aktifitas dan melaksanakan puasa di bulan suci ini,” kata Cucu .
Ia juga mengatakan bahwa pihaknya akan berkoordinasi kepada pihak terkait secepatnya untuk menangani banjir ini. “Kita ingin memastikan bahwa banjir ini dapat ditangani dengan cepat dan efektif,” tandasnya.
Tinggalkan Balasan